Sedikit menilik sejarah, dulu awalnya WordPress adalah sebuah platform gratis yang dibuat untuk membangun sebuah blog. Nah, jika dulu wordpress itu gratis, sekarang ia sudah berubah menjadi sebuah sistem manajemen konten atau CMS untuk sebuah website. Meskipun begitu, yang gratis juga tetap ada. Nah, sekarang ini banyak perusahaan yang sudah menggunakan WordPress untuk website mereka. Alasannya tentu karena kelebihan-kelebihan yang dimiliki oleh platform yang satu ini. Tapi meski begitu, platform ini juga tetap memiliki kekurangan. Nah, bicara soal kekurangan dan kelebihan WordPress, berikut ini kami paparkan beberapa Plus Minus WordPress Hosting.
Kelebihan WordPress Hosting
Pada poin pertama ini kita akan coba membahas beberapa kelebihan yang dimiliki WordPress Hosting. Kira-kira apa saja kelebihan dari WordPress Hosting? Berikut penjelasannya;
Struktur Open Source
Kelebihan wordpress hosting yang pertama adalah struktur open source yang dimilikinya. Ada banyak programmer yang sering membagikan banyak koding yang mereka buat secara online. Nah, hal ini di satu sisi sangat bisa membantu kamu untuk memaksimalkan website yang kamu miliki. Selain itu kamu juga akan menghemat banyak waktu dan biaya untuk mengembangkan website tersebut.
Dengan adanya struktur open source dari wordpress ini, kamu juga akan lebih mudah untuk memasukkan kode-kode yang dibutuhkan untuk memaksimalkan kinerja websitemu. Ada banyak coding yang bisa kamu masukkan, seperti misalnya coding untuk adsense, coding google analytics, sampai coding untuk menjadikan tag sebagai keyword. Sehingga secara tidak langsung kamu membuat tagsmu menjadi sebuah keyword.
Nah, dengan open source wordpress ini, kamu tinggal copas saja kode tersebut. Nggak perlu ribet kan? Sangat mudah dan membantu!
Membangunnya Dengan Cepat
Kelebihan yang kedua adalah kecepatan dalam membangun website dengan menggunakan hosting ini. Kenapa cepat? Sekarang ini ada banyak sekali website builder yang bisa kamu pakai. Bahkan bukan hanya website builder, tapi juga tema-tema gratis yang sudah disediakan oleh wordpress. Kamu bisa menggunakan tema tersebut dengan sangat mudah. Tinggal klik beberapa kali, maka kamu sudah bisa menggunakan tema yang sesuai dengan websitemu.
Selain itu membangun dengan cepat juga berarti kemudahan wordpress untuk terpasang di server hosting. Jadi ketika kamu memesan pada layanan hosting, kamu bisa dengan segera mendapatkan akses ke websitemu itu. Cepat, mudah, dan nggak merepotkan kan?
Sangat Ramah SEO
Keunggulan ketiga dari wordpress hosting adalah tingkat keramahannya pada SEO. Kita semua tahu, atau untuk kamu yang belum tahu, SEO adalah salah satu kunci untuk membuat website lebih sering dikunjungi oleh banyak orang dan muncul di urutan pertama mesin pencarian Google. Beberapa tipe hosting tidak menyediakan layanan SEO yang mudah. Sementara WordPress memberikan layanan yang mudah dengan hanya menginstall plugin yang dibutuhkan. Kamu tidak perlu memasukkan coding-coding apapun. Hanya tinggal memilih plugin SEO terbaik dan voila! Selesai! Websitemu sudah memiliki SEO dan siap berada di urutan pertama mesin pencarian Google.
Salah satu plugin SEO yang bisa kamu pakai dan sudah dipakai oleh banyak orang adalah YOAST. Tinggal install, activate, beres. Kamu sudah bisa menggunakannya. Hemat tenaga, waktu, dan pikiran kan?
Mudah Digunakan
Dari awal dibangunnya WordPress, ia memang dibuat untuk pasar yang banyak. Sehingga sistem yang ada di wordpress atau interface adminnya sangat mudah dipakai. Ia juga mudah sekali dimengerti oleh banyak orang bahkan yang bukan programmer sekalipun. Nggak ada lagi yang namanya ribet masang sertifikat SSL atau sejenisnya. Dengan interface yang ramah dengan pemula, maka mengembangkan website jadi lebih mudah, bukan hanya untuk programmer, tapi juga untuk orang awam.
Tidak Butuh Karakterisasi Di Awal
Dengan biaya pembangunan yang rendah, maka ia juga tidak membutuhkan karakterisasi yang mendalam ketika sedang merancang website. Para pengguna bisa memulai dari kebutuhan yang paling dasar dan paling mereka butuhkan. Kalau misalnya di belakang hari ternyata mereka membutuhkan lebih, maka mereka tinggal menambahkan fitur lain. Pun cara menambahkan fitur lain juga sangat mudah. Bisa dengan plugin, klik install, activate, beres deh. Nggak perlu menyusun coding yang rumit dan seperti bahasa alien itu.
Biaya Rendah
Seperti yang sudah disinggung di atas bahwa pembangunan WordPress hosting ini menghabiskan biaya yang tidak besar. Malah cenderung jauh lebih murah. Sangat cocok untuk anda yang ingin memulai bisnis ukm tapi tidak memiliki modal yang cukup untuk membangun website dari awal dengan menggunakan jasa Web Developer. Perbandingan harganya jauh sekali lho dengan menggunakan jasa Web Developer. Bisa 5 kali lipatnya!
Kekurangan WordPress Hosting
Kita sudah bicara soal Plus Minus WordPress Hosting. Lalu seperti banyak hal di dunia ini, ia juga memiliki kekurangan. Terus, apa saja kekurangannya? Berikut beberapa di antaranya;
Struktur Open Source yang Kadang Tak Aman
Jika di kelebihan kita menyebutkan Struktur Open Source yang memudahkan anda untuk memasang segala jenis kode yang anda butuhkan, maka selain kelebihan itu, juga datang bersamaan kelemahan dari struktur open sourcenya. Kelemahannya adalah dengan mudahnya kamu memasang code yang tersebar di dunia maya, maka bukan tidak mungkin kamu akan salah memilih code dan malah memilih kode yang di dalamnya terdapat malware atau virus yang membahayakan websitemu. Selain itu, bukan tidak mungkin code yang kamu pasang memiliki kebocoran dalam soal keamanannya. Jadi tetaplah berhati-hati. Disarankan memilih coding yang memang terpercaya sumbernya dan aman.
Kurang Fleksibel
WordPress ini memang dirancang untuk website dengan konten yang relatif kecil. Sehingga ketika kamu ingin membuat sebuah situs e-commerce yang canggih, atau situs perusahaan yang lebih kompleks, dan besar, maka WordPress tidak disarankan untuk dipilih. Lebih baik anda mengeluarkan biaya yang besar agar keamanan, desain, fitur, sistem, dan tetek bengeknya lebih terjamin.
SEO yang Kurang Optimal
Pemasangan SEO di platform ini memang sangat mudah. Tapi untuk pengoptimalannya itu kasus lain. Ketika kamu menggunakan WordPress, maka kamu tidak boleh hanya mengandalkan plugin SEOsaja. Tapi juga harus memiliki karakter website yang tepat, konten yang bagus, bermanfaat, dan disukai oleh banyak orang. Dengan begitu kerja SEO jadi lebih maksimal.
Update dan Plugin yang Kadang Tidak Kompatibel
Memperbarui sistem websitemu adalah salah satu hal wajib untuk menutup celah keamanan yang muncul. Nah, persoalan juga sekaligus muncul disini. Terkadang, ketika wordpress update, ada beberapa plugin yang tidak ikut update, terutama plugin yang sudah tidak aktif lagi. Mereka biasanya berhenti update. Kalau itu sudah terjadi, maka update-an wordpress dan plugin jadi tidak kompatibel dan tidak bisa digunakan.
Tidak Punya Kontrol
WordPress biasanya merilis update secara berkala. Di satu sisi ini menguntungkan, karena keamanan jadi lebih terjamin. Tapi di sisi lain, kamu bisa jadi dirugikan. Contoh kasus begini, kamu sudah terbiasa menggunakan classic editor. Kemudian wordpress update dan tidak menggunakan classic editor lagi, malah menggunakan Gutenberg yang buat sebagian orang tidak terbiasa dan tidak nyaman. Hal itu tentu merugikan. Meskipun untungnya, kebetulan ada plugin yang bisa membuatmu tetap menulis artikel dengan cara yang lama.
Itu tadi beberapa Plus Minus WordPress Hosting. Jadi, apakah kamu akan memilih hosting ini? Atau sudah memilih dan menggunakannya sekarang? Coba share pengalaman kalian donk!